Pada Senin (27/9/2021) tim robotik Universitas Riau (UNRI) atau yang bernama Engineering Robotik Club (ERC) melakukan kunjungan ke ruang Dekan Fakultas Teknik dan mendapatkan ucapan selamat dari Prof. Dr. Eng. Azridjal, ST.,MT., IPU selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Riau. Tak hanya itu, ucapan selamat juga diberikan oleh Dr Azriyeni, S.T., M.Eng selaku Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan di Fakultas Teknik. Ucapan selamat tersebut didapatkan atas pencapaian tim robotik Universitas Riau yang berhasil meraih juara 3 pada Kontes Robot Indonesia (KRI) tingkat wilayah I tahun 2021 divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRI) tingkat wilayah I tahun 2021 divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Beroda (KRSBI-Beroda) yang dilaksanaan secara daring pada Sabtu (25/9/2021). Kompetisi ini diikuti 58 tim dari 140 perguruan tinggi yang berada di wilayah I (Provinsi Aceh – Provinsi Jawa Tengah).
Prof. Dr. Eng. Azridjal Aziz, ST.,MT., IPU menyebutkan bahwa pencapaian ini merupakan buah manis dari perjuangan tim robotik selama ini, selain itu hadiah istimewa pula bagi milad UNRI yang ke 59 tahun. Namun, meskipun sudah meraih juara 3 regional tetap harus meningkatkan performa karena memang lawan di nasional tentu sudah mempersiapkan tim mereka dengan matang. Sehingga tim robotik UNRI tidak boleh lengah dan harus terus meningkatkan performanya, ujarnya. Dr Azriyeni, S.T., M.Eng juga menambahkan bahwa meskipun mahasiswa semangat mempersiapkan diri dan robot untuk dibawa ke nasional, namun tetap tidak boleh mengabaikan kesehatannya dengan menjaga pola makan, tidak jajan sembarangan, serta istirahat yang cukup.
DR Feri Candra, S.T., M.T selaku dosen pembina Tim Robotik UNRI menyebutkan bahwa tim robotik akan terus meningkatkan performa dan melakukan perbaikan pada tiap kekurangan menjelang waktu perlombaan di tingkat nasional nanti yaitu pada 12-17 Oktober 2021. “Masih ada 2 minggu lagi kurang lebih, kami akan terus meningkatkan performa khususnya di bagian kecepatan gerak robot karena masih kalah cepat dibanding lawan-lawan yang juga berhasil menjuarai tingkat regional 1” ujar beliau pada Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Teknik UNRI tersebut.
Pengumuman Hasil KRI Tingkat Wilayah I Divisi KRSBI, Secara Daring Sabtu (29/9/2021)
Tabel Hasil Akhir KRI Divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Beroda (KRSBI-Beroda), 8 Pemuncak dari 58 peserta.
Tim robotik UNRI menurunkan 2 divisi pada KRI tingkat wilayah I ini, yakni divisi Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI) dan divisi Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Beroda (KRSBI-Beroda) yang termasuk di regional I. Tim Robotik pada divisi KRSRI bernama EROCLU yang diketuai oleh Tinto Pratama dari Program Studi (Prodi) Teknik Informatika bersama anggotanya yakni Ficky Galang (Teknik Informatika), Ivan Farian (Teknik Informatika), dan Rezky Setiawan (Teknik Elektro). Sementara untuk divisi KRSBI-Beroda dengan tim bernama BERTUAH-X21 diketuai oleh Abdul Sidik Aulia Saputra dari Prodi Teknik Elektro bersama anggotanya yakni Mochammad Farkhan (Teknik Informatika), Ibrahim Ahmad Rambe (Teknik Mesin), dan Danindra Rio Saputra (Teknik Mesin).